Oktober 2009

Berita:

1. STEMI akan menyelenggarakan peresmian Concert Hall “Aula Simfonia” dengan mementaskan konser perdana:

a. J. S. Bach “Magnificat” dan L. V. Beethoven ”EmperorPiano Concerto, Sabtu – Minggu, 17 – 18 Oktober 2009.

b. G. F. Handel Organ Concerto op. 7 no.4 dan J. Haydn “The Creation”, Jumat – Sabtu, 23 – 24 Oktober 2009.

Conductor: Dr. Stephen Tong (Jakarta Oratorio Society) & Dr. Jahja Ling (San Diego Philharmonic, USA)

Featuring: Jessie Chang (Piano), Billy Kristanto (Pipe Organ), Huang Wei (Soprano), Anna Koor (Alto), Dan Decker (Tenor), dan Chen Yong Chen (Bass).

2. KKR Bandung 2009 oleh Pdt. Dr. Stephen Tong akan diadakan pada tanggal 29-31 Oktober 2009 bertempat di Aula Sasana Budaya Ganesha, ITB Bandung. KKR Umum akan diadakan pada tanggal 29-31 Oktober 2009 pukul 18:00, KKR Siswa (SD/SMP) pada tanggal 30 Oktober 2009 pukul 14:00, KKR Mandarin pada tanggal 31 Oktober 2009 pukul 15:30, dan Seminar Aktivis Pelayan pada tanggal 31 Oktober 2009 pukul 09:00. Untuk informasi dapat menghubungi 022 – 7007 1880.

3. KKR Kalbar 2009 oleh Pdt. Dr. Stephen Tong dengan tema “Siapakah Kristus?” akan diadakan pada tanggal 5 – 7 November 2009 bertempat di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman, Pontianak. KKR Umum akan diadakan pada tanggal 5 dan 7 November 2009 pukul 18:30, KKR Siswa pada tanggal 6 November 2009 pukul 08:30. KKR Mandarin pada tanggal 6 November pukul 17:00, dan Seminar Hamba Tuhan dan Aktivis bertempat di GKKB Kalbar pada tanggal 7 November 2009 pukul 08:30.

4. KKR Manado 2009 oleh Pdt. Dr. Stephen Tong akan diadakan pada tanggal 12-15 November 2009 bertempat di Stadion Klabat, Manado.

Doa:

1. Bersyukur untuk pelayanan Pdt. Dr. Stephen Tong selama bulan September 2009 di Amerika Serikat dan Singapura. Bersyukur untuk setiap pemberitaan Firman yang telah dilaksanakan, kiranya setiap jiwa yang telah dijangkau tersebut dapat semakin mengenal Kristus dan menjadi terang dan garam dunia di dalam lingkungan mereka masing-masing.

2. Berdoa untuk konser perdana di Concert Hall “Aula Simfonia” yang akan diselenggarakan di bulan Oktober 2009. Bersyukur untuk beban mandat budaya yang Tuhan percayakan dan anugerahkan kepada kita untuk membangun bangsa Indonesia. Berdoa untuk persiapan tempat, alat musik, pemain musik, penyanyi, dan penatalayan yang terlibat di dalamnya. Berdoa untuk setiap peserta yang hadir agar mereka dapat menikmati konser dengan baik dan hanya Tuhan saja yang dimuliakan dalam keseluruhan konser ini.

3. Berdoa untuk beberapa rangkaian KKR yang akan dipimpin Pdt. Dr. Stephen Tong pada bulan Oktober dan November 2009 mendatang. Berdoa untuk setiap panitia yang terlibat di dalam pelayanan ini, kiranya Tuhan memberikan kesatuan hati dan hati seorang hamba di dalam mereka mengerjakan pelayanan KKR ini. Berdoa untuk jiwa-jiwa yang akan dibawa untuk menghadiri KKR ini, kiranya Tuhan mempersiapkan mereka untuk menerima Firman yang diberitakan pada saatnya.